Para pemula yang terjun ke dunia
trading Forex, sering bingung membedakan antara pasar Forex (Foreign Exchange)
dan Money Changer. Forex adalah pertukaran mata uang asing/valas yang
melibatkan transaksi mata uang antar negara. Trading Forex adalah kegiatan
perdagangan mata uang asing. Tujuan Trading Forex adalah untuk bisnis atau
mencari keuntungan dari kegiatan perdagangan tersebut.
Pasar Forex adalah tempat
dilakukannya perdagangan mata uang asing yang mempertemukan pembeli dan
penjual. Pasar Forex tidak berbentuk fisik melainkan berupa sebuah platform
yang terkoneksi dengan internet, seperti sebuah aplikasi yang diperasikan
secara online. Karena berlangsung online maka trading forex bisa dilakukan oleh
traders di seluruh penjuru dunia dan transaksi berlangsung selam 24 jam.
Berikut jam perdagangan Forex yang
bisa disesuaikan dengan waktu para trader :
Waktu Sydney (Australia): Jam trading
forex dimulai dari pukul 05.00 sampai 14.00.
Waktu Tokyo (Asia): Jam trading forex
dimulai dari pukul 06.00 sampai 15.00.
Waktu London (Eropa): Jam trading
forex dimulai dari pukul 15.00 sampai 00.00.
Waktu New York (Amerika): Jam trading
forex dimulai dari pukul 20.00 sampai 05.00
Sementara Money Changer adalah tempat
untuk menukar mata uang. Money changer adalah jasa penting untuk Anda yang
ingin melakukan perjalanan ke luar negeri. Transaksi di Money Changer bertujuan
untuk memudahkan transaksi tunai di luar negeri Money changer biasanya terletak
di bandara, terminal, hingga pusat perbelanjaan.
Jadi, bisa disimpulkan perbedaan
antara money changer dan Forex yaitu :
- Money Changer adalah jasa yang menjual uang secara fisik, sedangkan bisnis forex tidak menjual uang secara fisik. Berbeda dari money changer, saat trading forex Anda tak perlu untuk menukarkan dolar sebanyak seperti di money changer.
- Mata uang yang diperdagangkan dalam Trading forex itu terbatas. Sedangkan money changer adalah tempat yang bisa Anda gunakan untuk menukar berbagai jenis mata uang.
- Trading Forex berlangsung online sementara transaksi Money Changer berlangsung offline.
- Transaksi di pasar Forex ditentukan pasangan mata uangnya misalnya Euro dengan USD (EUR/USD) atau Euro dengan Poundsterling (EUR/GPB). Transaksi di Money Changer bisa dilakukan untuk pasangan mata uang apapun.
DCFX Super App Trading di Manapun dan Kapanpun
Agar keuntungan dalam trading forex
bisa maksimal, Anda harus menggunakan broker Forex yang aman dan terpercaya. DCFX
Super App adalah aplikasi broker Forex yang bisa Anda gunakan. Dengan
menggunakan DCFX Super App, trading bisa dilakukan di mana pun dan kapan pun
karena DCFX Super App punya akses ke 70+ Instrumen Global. Membuka akun di DCFX
Super APP juga simple dan lengkap. Ada fitur berita dan analisa pasar global
yang bisa mendasari Anda membuat keputusan untuk jual atau beli.
Anda juga punya akses gratis ke
Sinyal Trading DCFX. Sinyal pergerakan harga potensial untuk produk tertentu
ini diberikan oleh berbagai analyst pasar global yang terkenal dan terpercaya.
Unduh DCFX Super App di playstore atau Google play secara gratis.
Posting Komentar
Posting Komentar