Laporkan Penyalahgunaan

Asus Zenfone 9, Smartphone Impian Para Konten Kreator

Posting Komentar

 

Asus Zenfone 9, Smartphone Impian Para Konten Kreator

Menjadi penulis adalah impianku 10 tahun yang lalu. Baru pada tahun 2019 terwujud dengan serius menulis di platform blog. Awalnya tidak dituntut untuk melakukan banyak hal. Seiring waktu, sesuai kebutuhan, wajib punya alat tempur yang menunjang kinerja.

Seperti pekerjaan beberapa hari yang lalu, menuntut untuk upload video minimal 5 menit di youtube. Kesulitan yang kutemukan adalah ketika merekam, mengedit dan mengupload video tersebut.

Ponsel full. Tidak ada ruang untuk merekam. Beberapa aplikasi terpaksa dihapus. Itupun masih gagal untuk mengunduh hasil video yang telah diedit. Bahkan untuk membuka whatsapp tidak bisa.

Selain itu, video yang diambil sedikit goyang, meskipun sudah memakai teknik pengambilan video terbaik. So, sudah menjadi kebutuhan nih memiliki smartphone yang mumpuni.

Smartphone Zenfone 9

Smartphone Zenfone 9

Tidak bisa tidak tahun depan, 2023 harus memiliki ponsel baru yang mengcover aktivitasku sebagai konten kreator. Salah satu brand yang jadi wish list adalah smartphone Zenfone 9 dari ASUS.

Tertarik dengan Zenfone 9 karena di-redesign untuk menghasilkan tampilan yang premium dan berkelas. Ada penggunaan high-grip texture sehingga terlihat kokoh kemudian sertifikasi IP68 mendukung smartphone ini menjadi tangguh.

Kelebihan Smartphone Zenfone 9 untuk Konten Kreator

Kelebihan Smartphone

Masalah tentang baterai mudah low ketika merekam juga teratasi karena Zenfone 9 ditunjang oleh prosesor premium Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform dan baterai 4300 mAh memungkinkan digunakan dalam waktu yang lama seharian lebih. Namun pengisian ulang yang lebih cepat. Selain itu Smartphone Zenfone 9 memiliki kelebihan sehingga mendukung pekerjaan sebagai konten kreator, kelebihan tersebut adalah:

  1. Layar 5,9 inci, sesuai dengan ukuran tangan dan saku umum sehingga mudah dibawa kemana-mana.
  2. Terdapat ASUS ZenTouch, yaitu tombol power multifungsi yang menggunakan sidik jari untuk unlock.
  3. Dilengkapi dengan perlindungan dari debu dan air
  4. Fitur kamera Sekelas Flagship. 50MP IMX766 dan 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilizer untuk hasil foto lebih maksimal dan tidak goyang saat merekam objek. Zenfone 9 juga dilengkapi dengan kamera depan dan belakang berkualitas pro dari Sony.
  5. Memberi pengalaman audio yang impresif.  Dari pengujian, Zenfone 9 mampu memproduksi bass 50% lebih besar sehingga saat perekaman audio sehingga menghasilkan sound yang lebih kuat, bass yang lebih terasa, dan bebas distorsi.

Berapa Barganya?

Berapa Barganya?

Dengan segala kelebihannya Zenfone 9 dapat dimiliki dengan harga Rp7.999.000. Adapun warna yang dapat dipilih empat warna yaitu Midnight Black, Moonlight White, Sunset Red, dan Starry Blue.

Untuk Zenfone 9 dengan kapasitas penyimpanan 8GB/256GB dibandrol harga Rp9.999.000. Tersedia dua pilihan warna yaitu Midnight Black dan Moonlight White. Untuk kapasitas penyimpanan lebih besar yaitu 16GB/256GB dihargai Rp11.999.00, tidak ada warna pilihan, yang tersedia hanya warna Midnight Black.

Produk Zenfone 9, dapat dibeli pada channel pembelian resmi produk ASUS seperti Erafone, Tokopedia, ASUS Exclusive Store, dan juga ASUS Online Store. Klik ASUS Store, https://www.asus.com/id/mobile/phones/zenfone/zenfone-9/ untuk pembelian ya!

Penutup

Nah, itulah alasanku kenapa perlu Zenfone 9 masuk wish list tahun depan. Menjadi kebutuhan untuk memiliki smartphone yang tidak goyang saat merekam video. Serta punya kapasitas tinggi menampung banyak ruang yang digunakan untuk keperluan kerja sebagai konten kreator. Menyimpan banyak aplikasi, jernih untuk merekam, serta tidak goyang.

Oke, teman kira-kira apa sih wish list kamu tahun depan?

Artikel ini diikutsertakan dalam ASUS Zenfone 9 Blog Writing Competition di Blog Widyanti Yuliandari

Linda Puspita
Blogger dan Guru Honorer yang selalu beruntung saat mulai menulis. Menerima kerja sama, silahkan singgah di brilianamumtazia@gmail.com

Related Posts

Posting Komentar