Laporkan Penyalahgunaan

Cara Turunkan Berat Badan Setelah Melahirkan Melalui Program Sirka

20 komentar

 

Cara Turunkan Berat Badan Setelah Melahirkan Melalui Program Sirka

“Siapa nih yang habis masa lahiran, ada prioritas untuk menurunkan berat badan?”

Tos dulu! Kita sama. Aku merasa berat badan yang bertambah dari sebelum hamil, membuat mudah lelah dan kaki sering sakit karena menompang berat badan. Inilah mengapa menurutku penting untuk menurunkan berat badan setelah melahirkan.

Seorang dokter yang bernama Dr. Stanley S.Bass dalam bukunya menyarankan untuk melakukan konsep food combining. Yaitu konsumsi beragam jenis makanan atau tidak mencampur jenis makanan yang sama pada satu waktu tertentu. Misalnya nih, makan nasi dan mie. Makan nasi dan kentang yang keduanya sama sama karbohidrat.

Inti dari food combining ini juga menyinggung soal manner. Jadi makan dengan perlahan serta mengunyah yang benar dan lama, baru boleh menelan makanan.

Kelemahanku adalah sangat merasa risi melihat perut yang besar sehingga ingin segera turunkan berat badan. Di usia baby baru dua bulan, aku berharap bin salabin, perut kecil. Huhuhu, beruntung Sirka memberi informasi dan menganjurkan untuk tidak langsung buru-buru menjalani diet setelah melahirkan, melainkan harus fokus terlebih dahulu pada pemulihan.

Serta menurunkan berat badan setelah melahirkan perlu memerlukan waktu. Baru saja tubuh mengalami perubahan besar selama hamil dan pasca lahiran, So, tidak sehat untuk merasa terburu-buru. Sirka bisa kok memberikan target realistis dan memberikan waktu untuk konsultasi turunkan berat badan setelah melahirakan dengan cara yang tepat.

Berkonsultasi dengan Sirka

Berkonsultasi dengan Sirka

Jadi awalnya aku tertarik dengan Sirka, setelah mendapat info yang tersebar di komunitas. Sirka ini adalah layanan kesehatan berbasis digital yang menyediakan layanan kesehatan dan produk gizi kurasi tenaga medis.

Layanan kesehatan fokus pada program, bimbingan, serta pendampingan dan produk gizi untuk solusi permasalahan berat badan, kesehatan wanita, masalah pencernaan, dan pencegahan penyakit kronis.

Untuk mengetahui program Sirka tersebut, aku mendapat kesempatan konsultasi dengan Gizionis pada hari Rabu, tanggal 25 Oktober 2023, bersama coach Lia di ruang zoom meeting.

Maksud aku berkonsultasi adalah memulai program penurunan berat badan pasca melahirkan. Hihihi, Kak Lia memberikan saran agar aku fokus dulu di masa pemulihan dan memberi tahu kapan aman untuk memulai program penurunan berat badan ini.

Oh, iya sebelum konsultasi via zoom, aku diminta untuk mengisi asesmen awal. Yang meminta data seperti berat badan, tinggi badan, lingkar pinggang dan berat yang ingin dicapai.

Kemudian menjawab pertanyaan terkait pola makan, gaya hidup dan riwayat penyakit yang diderita. Serta isi piring yang menjadi asupan makan sehari-hari.

Hasil dari assesmen awal kemudian dibahas di konsultasi gratis. Penjelasannya menarik, padat dan jelas. Disini aku jadi tahu status gizi dan lebih mengenal tubuh, Dengan berat 58 dengan tinggi 145 tergolong ideal, tapi tetep sih ingin berat di angka 55, agar tubuh terasa lebih ringan dan sehat seperti sebelum hamil.

Mengenal Lebih Dekat Program Sirka

Mengenal Lebih Dekat Program Sirka

Teman teman juga dapat berkonsultasi secara virtual dengan Sirka. Tak kenal, maka akan merasa enggan. Baiklah, jadi yuk kenalan lebih dekat program Sirka. Sirka adalah aplikasi kesehatan yang menyediakan solusi permasalahan berat badan, kesehatan wanita, dan penyakit kronis dengan pendampingan dari praktisi kesehatan.

Adalah produk PT Sejuta Kawan Sehat, yang memanjakan pengguna dengan layanan konsultasi dengan dokter dan ahli gizi berlisensi. Dengan menawarkan program seperti:

  1. Manajemen berat badan meliputi penurunan, penaikkan dan mempertahankan berat badan
  2. Kesehatan wanita cendrung fokus pada Prekonsepsi/Promil, PCOS, Postpartum serta menyusui
  3. Penyakit kronis seperti Diabetes, Hipertensi dan GERD/Gastritis

Menariknya di Sirka, cara menurunkan atau menaikkan berat badan yaitu dengan mengatur pola makan. Jadi ahli gizi akan membantu mengatur isi piring, menjadwal bahkan merekomendasikan menu yang sehat dan berimbang.

Beli e-commerce Sirka Health di tokopedia

Beli e-commerce Sirka Health di tokopedia

Jadi teman-teman setelah Konsultasi virtual dengan Ahli Gizi dan Dokter melalui Google Meet secara gratis. Teman-teman bisa memilih program yang tepat untuk mencapai goal sehat. Seperti yang kak Lia lakukan, ia akan merekomendasikan rencana perjalanan program sehatku.

Program tersebut bisa dibeli e-commerce Sirka Health di tokopedia. Terjangkau, mulai 500an hingga 7000an per hari. Program yang dapat dibeli yaitu

  1. Program Hamil (Prekonsepsi) Mulai dari Rp 7.000an/hari
  2. Program Gastritis & GERD Mulai dari Rp 5.000an/hari
  3. Program Penurunan Berat Badan Mulai dari Rp 3.000an/hari
  4. Program Hipertensi Mulai dari Rp 500an/hari
  5. Program Maintain Berat Badan Mulai dari Rp 3.000an/hari
  6. Program Diabetes Mulai dari Rp 5.000an/hari
  7. Program PCOS Mulai dari Rp 7.000an/hari
  8. Program Post-partum & Menyusui Mulai dari Rp 7.000an/hari

Keunggulan Sirka

Sesuai misi awal dari Sirka yaitu membantu untuk mengoptimalkan kesehatan melalui gizi. Jadi layanan itu:

Menerapkan konsep-konsep pola makan yang sehat, seimbang dan bergizi. Bagi Sirka, Gizi adalah pilar utama kesehatan. So, tidak memberikan atau menjual pil, ramuan, atau krim.

Sirka memberikan rekomendasi yang berbeda pada setiap orang tergantung kondisi orang tersebut. Disini Sirka membimbing menemukan perjalanan gizi yang tepat.

Sirka tidak menjual diet abal-abal dengan klaim bombastis, sebaliknya setiap orang perlu waktu yang tepat untuk berhasil dengan proses dietnya.

Dari misi diatas, layanan Sirka unggul karena:

  1. Sirka akan mendampingi secara menyeluruh dalam perjalanan kesehatanmu, mulai dari pola makan, aktivitas fisik, hingga manajemen stres.
  2. Membentuk kebiasaan sehat dengan langkah-langkah yang progresif, sederhana, dan penuh kesenangan.
  3. Membimbing dan memberikan pendampingan dengan tenaga medis yang telah mendapatkan akreditasi, agar dapat membimbing penggunanya dalam mencapai kesehatan yang optimal secara bertahap.
  4. Memanfaatkan teknologi untuk secara praktis mengawasi perkembangan kesehatan harian sambil memberikan edukasi kesehatan.
  5. Pemanfaatan bukti ilmiah terbaru dalam bidang gizi dan kedokteran sangat penting. Sirka mengambil pendekatan Enam Langkah Kern dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan.
  6. Sirka, adalah tempat di mana kita dapat berbagi pengalaman, berdiskusi, dan memberikan dukungan satu sama lain dalam perjalanan menuju kesehatan bersama #TemanSirka.

Penutup

Bersyukur bisa konsultasi dengan ahli gizi kak Alivia Aruva. Kunci dalam menurunkan berat badan setelah melahirkan dengan fokus pada masa pemulihan terlebih dahulu serta fokus memberikan ASI pada baby, selanjutnya perhatikan pola makan, konsumsi makanan seimbang yang mencakup sayuran, buah-buahan, sumber protein sehat, biji-bijian, dan lemak sehat.

Aku catat, makanan seimbang akan memberi energi untuk pulih serta energi untuk merawat baby sambil membantu menurunkan berat badan. Ternyata, menyusui bisa membantu dalam menurunkan berat badan lho.

Pesan kak Lia, juga harus cukup istirahat/ tidur setelah melahirkan dan untuk membantu dalam penurunan berat badan yaitu 6-8 jam sehari. PR banget nih ya, bisa istirahat yang cukup.

Teman-teman juga bisa konsultasi virtual dengan Ahli Gizi dan Dokter melalui Google Meet atau Zoom meeting selama 30 menit seperti aku. GRATIS. Yuk booking konsultasi dengan Sirka.

Ahli Gizi dengan senang hati akan membahas penilaian kesehatan yang sudah kamu isi. Ini akan menentukan goal sehatmu, Kemudian mereka akan merekomendasikan rencana perjalanan program sehatmu.

Semoga informasi ini bermanfaat!

Linda Puspita
Blogger dan Guru Honorer yang selalu beruntung saat mulai menulis. Menerima kerja sama, silahkan singgah di brilianamumtazia@gmail.com

Related Posts

20 komentar

  1. Asyiikk banget ikut programnya SIRKAAA
    Karena memang kesehatan itu hal paling berharga dalam hidup yah.
    jadiiiii hayuukk kita usahakan dgn maksimal.

    BalasHapus
  2. Wah banyak keunggulan SIRKA, aku mau ah ikut Program Penurunan Berat Badan...Saat pandemi naik drastis dan ga turun lagi hiks. Senang dengan metodenya di Sirka, cara menurunkan atau menaikkan berat badan yaitu dengan mengatur pola makan.

    BalasHapus
  3. Wah, di Sirka ada ahli gizinya ya
    Memang recomended klo gini
    Program diet pasti berhasil

    BalasHapus
  4. Program penurunan berat badan secara sehat ini rasanya selalu menarik, ya, Kak. Khususnya untuk yang merasa chubby seperti saya. Hehe.

    BalasHapus
  5. Macam-macam ya programnya, bisa buat promil, diet bahkan buat mengatasi permasalahan lambung juga. Enaknya bisa konsultasi online dengan harga yang cukup terjangkau nih..

    BalasHapus
  6. baru aja betanya-tanya dalam hati apa programnya gratis dan ternyata iya ya untuk awalan dan konsultasi pertama..kalo saya malah pengen berat badan naik hihi

    BalasHapus
  7. Wah, seru juga, ya. Umumnya berat badan emang jadi tidak terkondisikan pasca melahirkan. Namun dengan adanya Sirka, diet sehat jadi lebih terarah dan hasil nyata.

    Karena bukan sekedar mengurangi berat badan tapi juga membangun pola hidup sehat yang baik untuk si ibu dan anak.

    BalasHapus
  8. Ternyata konsultasinya bisa per-hari gitu yaa..
    Asik nih.. nyobain diet SIRKA yang didampingi oleh ahli gizi sehingga ga diet ngasal dan tetap sehat, penuh tenaga jalani hari.

    BalasHapus
  9. Bagus kalau ada program-program kesehatan semacam yang disertai pendampingan dan konsultasi seperti ini. Selain lebih terarah, juga terjamin. Jadinya enggak self diagnosa, ini yang bahaya.

    BalasHapus
  10. Wah keren juga nih Sirka. Bisa ngebantu banyak orang. Programnya banyak juga meski gak gratis, tapi sesuai sih dengan ilmu dan informasinya. Apa lagi buat yang punya penyakit khusus seperti diabet.

    BalasHapus
  11. Wah cocok buat saya nih yang habis melahirkan. Pingin banget nyoba programnya

    BalasHapus
  12. Alhamdulillah sih setelah melahirkan dua kali tidak bermasalah dengan berat badan tapi saya ingin program GERD yang mana kalo kambuh bikin nyesek. Thanks ya kak infonya

    BalasHapus
  13. Iya benar banget mba saya dulu juga gitu, habis melahirkan liat perut buncit bete banget. Jadi pengen cepet-cepet diet padahal harusnya pemulihan kondisi dulu. Beruntung sekarang ada Sirka keren banget

    BalasHapus
  14. Jadi Sirka ini seperti merangkap sebagai coach atau konsultan online juga ya? Ikut memantau perjalanan kesehatan penggunanya. Bagus juga ya programnya. Karena kadang kita perlu sering-sering diingatkan untuk mencapai hal-hal tertentu, contohnya jika sedang mengurangi berat badan, tanpa dipantau atau dibimbing, biasanya kita cenderung lalai ya.

    BalasHapus
  15. Haaahh, ini aku buangeeett... 5 bulan pasca melahirkan perut masih kaya ada isinya, wkwkwk. Makan juga nggak kekontrol banget deh, nasi padang dikonsumsi jam 9 malam haduuhh gimana mau kuruuuss....Nyoba aaah konsultasi sama Sirka.

    BalasHapus
  16. Wah enak ya kalau pakai program Sirka ini bisa menurut bisa menurunkan berat badan secara sehat

    BalasHapus
  17. Jadi mau ikut program sirka deh, belum kembali ke bb normal setelah melahirkan huhu

    BalasHapus
  18. Sirka ini memang terbaik ya kak programnya buat menurunkan berat badan ideal terbukti banget ya

    BalasHapus
  19. Dulu habis melahirkan badan kecil sendiri karena proses menyusui, tapi setelah menyapih malah jadi gendut efek KB kayaknya, haha

    Sekarang juga mau diet, kayaknya seru nih diet bareng sirka. Biar dietnya juga nggak ngawur dan lebih sehat.

    BalasHapus

Posting Komentar